Kali ini saya ingin share tentang mobil Toyota Corona SL tahun pembuatan 1987 yang mengalami penggantian alternator, mobil ini masih menggunakan alternator dengan sistem mechanical regulator oleh karena itu agar cadangan daya listrik di aki selalu penuh maka alternator lama pun pensiun dan digantikan alternator dengan sistem IC regulated, langkah awal yang saya lakukan adalah melepas alternator lama dari mesin mobil bertipe 4A 1600cc ini, tujuan nya adalah sebagai contoh supaya lebih mudah dalam mencari alternator pengganti di tempat penjualan onderdil limbah.
Setelah mencari cukup lama barang yang diinginkan pun didapat, tidak perlu merubah kedudukan bahkan pulley untuk belt berkode 5pk pun persis baik diameter maupun keselarasan nya dengan pulley lama. sebagai info tambahan jika kita membeli spare part limbah atau biasa disebut eks Singapore sebaiknya sebelum melakukan transaksi barang diteliti kecocokan nya dengan yang lama dengan baik kecuali barang nya memang sama persis, hal ini bukan karena nanti tidak boleh ditukar jika ada kekurangan, tetapi alternator ini sama penjual akan disegel di beberapa titik guna menghindari pembeli nakal yang main bongkar barang tersebut jika terjadi kekurangan atau mal fungsi.
Setelah terpasang timbul sedikit masalah yaitu tentang penentuan ke 4 pin out yang harus saya lakukan supaya
alternator bisa bekerja normal, penjual memang memberi tahu skema pemasangan nya tetapi dengan melakukan koneksi kabel sesuai anjuran justru alternator tidak mau bekerja dan akhirnya minta bantuan Google untuk mencari informasi. tak berlangsung lama Google penelusuran gambar memberikan satu halaman yang penuh dengan apa yang terkait dengan yang saya ketikan di kotak telusur nya dan inilah hasil nya .
MD325696 |
Setelah terpasang timbul sedikit masalah yaitu tentang penentuan ke 4 pin out yang harus saya lakukan supaya
alternator bisa bekerja normal, penjual memang memberi tahu skema pemasangan nya tetapi dengan melakukan koneksi kabel sesuai anjuran justru alternator tidak mau bekerja dan akhirnya minta bantuan Google untuk mencari informasi. tak berlangsung lama Google penelusuran gambar memberikan satu halaman yang penuh dengan apa yang terkait dengan yang saya ketikan di kotak telusur nya dan inilah hasil nya .
Sesuai informasi dari penjual bahwa pin out G dan S dijadikan satu terhubung ke Sense (+) / kunci kontak lalu pin out L ke lampu indikator dan terakhir pin out F tidak dipakai tetapi karena tidak bereaksi maka G dan S yang tadi nya disatukan kemudian dilepas dan hanya S nya saja yang terhubung ke kunci kontak (pin out G dan F tidak digunakan), setelah itu barulah alternator bereaksi dan mengisi batere dengan normal, dari informasi lain hasil googling alternator ini ternyata peruntukan Mitsubishi Colt atau Lancer dengan kapasitas 80 ampere (mungkin bukan versi lokal), bagi pembaca yang ingin atau tertarik menggunakan alternator ini untuk mengganti alternator lama dengan kapasitas standar yang kecil (dibawah 50 ampere) maka untuk keperluan cadangan daya yang besar untuk audio dan aksesoris kiranya alternator dengan kode MD325696 ini layak anda pertimbangkan.
Sumber gambar pin out :
ilike this thank for info
ReplyDeleteBos sy mo ganti altenator kijang pake altenator 70 amper punya ColT.120 injeksi sama persis soket pin di gambar mohon petunjuk cara sambung kabel nya
ReplyDelete